• Jelajahi

    Copyright © JAGUAR NEWS 77
    Best Viral Premium Blogger Templates

    More Post

    IAD Kejari Lebak Adakan Giat Ramadhan Berbagi Takjil

    12/04/23, 11:46 WIB Last Updated 2023-04-12T04:49:36Z
    JAGUARNEWS77.com // Lebak, Banten - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Lebak membagikan takjil di Jl. MH. Iko Djatmiko No. 3, Rangkasbitung, Muara Ciujung Barat, Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten lebih tepatnya depan gedung Kejari Lebak, Selasa (11/4/2023) sore.

    Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Lebak, Mayasari S.H.,M.H, didampingi istri-istri pegawai Kejaksaan Negeri (Kejari) yang disebut Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD), organisasi tersebut telah dibentuk sejak tahun 2000 berdasarkan Keputusan Rapat Kerja Nasional  Garis Konsultasi Istri Pegawai Kejaksaan Agung dengan Istri Kepala Kejaksaan Tinggi Se-Indonesia Nomor 06/GK/Kejagung/VI/2000, tanggal 14 Juni 2000, membagikan makanan dan minuman untuk berbuka puasa kepada pengendara yang melintas.
    Kepala Kejari Lebak Mayasari S.H.,M.H mengatakan, kegiatan tersebut sebagai ungkapan rasa syukur pada bulan Ramadan,

     “Kehadiran kami tidak hanya sekedar sebagai penegak hukum saja. Namun juga membangun kebersamaan yang di implementasikan dalam bentuk berbagi takjil,” katanya.

    Dirinya berharap, agar di bulan yang penuh berkah ini juga bisa digunakan untuk saling membantu dan berbagi kepada sesama, sekaligus mempererat silaturahmi dengan masyarakat.

    "Saya berharap agar dibulan yang penuh berkah ini juga bisa digunakan utuk saling membantu dan berbagi kepada sesama, sekaligus mempererat silaturahmi dengan masyarakat," ungkap Kajari.

    Kegiatan bagi-bagi takjil bersama tersebut, dimulai dengan memberikan makanan dalam kotak dan minuman yang diberikan oleh Kajari Lebak diikuti oleh para istri-istri pejabat Kejari Lebak, secara bergantian memberikannya kepada pengguna jalan yang melintas di depan kantor Kejari.

    Masih kata Kajari, dalam acara tersebut dijelaskan bahwasanya, bulan Ramadhan adalah momentum yang tepat utuk berbagi dalam hal kebaikan meskipun iya berbuat baik tidak hanya semata di bulan suci ramadhan.
     *(Bardha Khaswandha/Red)*
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini