• Jelajahi

    Copyright © JAGUAR NEWS 77
    Best Viral Premium Blogger Templates

    More Post

    Kamar WBP Lapas Rangkasbitung Digeledah, Petugas Temukan Ini…

    03/02/22, 20:43 WIB Last Updated 2022-02-03T13:43:21Z
    JAGUARNEWS77.com # Lebak, Banten - Jajaran Petugas Pengamanan Lapas Kelas III Rangkasbitung yang dipimpin langsung oleh Kasubsi Keamanan dan Ketertiban, Adi Santo didampingi ketua Satuan Tugas (Satgas) Keamanan dan Ketertiban (Kamtib), Randhy Zulhelmy melaksanakan inspeksi mendadak penggeledahan kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Kamis (03/02) malam.


    Dari hasil sidak petugas menemukan barang-barang seperti Sendok stenlis, korek gas, pisau cukur dan kartu remi yang diamankan untuk dilakukan tindak lanjut dan pemusnahan barang temuan. 

    Kalapas Rangkasbitung, Budi Ruswanto di tempat yang berbeda berharap dengan adanya sidak kamar hunian WBP secara rutin dapat menjaga ketertiban dan keamanan sehingga Lapas Rangkasbitung tetap dalam kondisi aman dan kondusif.


    “Kegiatan rutin ini harus terus menjadi prioritas demi menjaga keamanan dan ketertiban di Lapas Rangkasbitung, walaupun dilakukan secara rutin, jadwal razia harus dilakukan secara random untuk mengantisipasi Tindakan penyelundupan barang-barang terlarang, tapi alhamdulillah tidak ada barang-barang terlarang seperti HP dan Narkoba, dan kita memang harus menjaga wilayah kita tetap Zona Hijau”ujar Kalapas

    Kasubsi Kamtib, Adi Santo menyampaikan bahwa Pengamanan lingkungan Lapas menjadi konsennya selama ini, ia menyampaikan bahwa strategi dan Langkah terus diterapkan agar wilayah tetap steril dari barang-barang berbahaya. “ya kuncinya deteksi dini, upaya preventif, persuasive juga dan juga sinergi dengan APH selain itu kita konsisten melaksanakan sidak ini sebagai bagian dari menjaga marwah dan integritas petugas” Tegas Adi sapaan akrab pria asal Cimarga ini. (Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini